Keluarga besar Koramil 15/Sanden jajaran Kodim 0729/Bantul menjalin kerbersamaan bersama anggota Persit KCK Ranting 16 Koramil 15/Sanden melaksanakan besuk istri anggota yang sedang melahirkan istri dari pada Koptu Eka Nurcahyono di Dusun Tluren Kalurahan Tirtosari Kapanewon Kretek pada selasa sore (18/02/2021).
Menurut Danramil 15/Sanden Kapten Infantri Surono Kegiatan besuk istri Koptu Eko Nurcahyono dalam rangka mempererat jalinan kekeluargaan keluarga besar Koramil 15/Sanden.Hubungan kekeluargaan selama ini sudah cukup kuat. Namun demikian dengan adanya rasa empati, peduli, saling mendoakan, dan saling ikut merasakan penderitaan sesama akan menjadikan persaudaraan menjadi lebih solid.
Sementara itu Koptu Eka Nurcahyono beserta keluarga mengucapkan terimakasih atas kujungan serta doa dari keluarga besar Koramil 15/Sanden. Ia berharap semoga istrinya cepat sembuh dan pulih kembali.Sehingga segera bisa bergabung dengan Persit KCK Ranting 16 Koramil 15/Sanden. |